Selasa, 03 Desember 2013

Hukum Islam tentang Muamalah (Pelajaran Agama)

MUAMALAH (hukum Islam)


STANDAR KOMPETENSI :
MEMAHAMI HUKUM ISLAM TENTANG MU’AMALAH  
KOMPETENSI DASAR:
1. MENJELASKAN ASAS-ASAS TRANSAKSI EKONOMI DALAM ISLAM  
2. MEMBERIKAN CONTOH TRANSAKSI EKONOMI DALAM ISLAM
3. MENERAPKAN TRANSAKSI EKONOMI ISLAM DALAM
    KEHIDUPAN SEHARI-HARI
.         A. Pengertian Muamalah
 Muamalah merupakan bagian dari hukum Islam yang mengatur hubungan antara seseorang dan orang lain, baik seseorang itu pribadi maupun berbentuk badan hukum seperti perseroan, firma, yayasan dan negara.

Contoh:
Jual beli, sewa menyewa, perserikatan dibidang pertanian maupun perdagangan, serta perbankan dan asuransi yang Islami
B. Asas-asas Transaksi Ekonomi dalam Islam
Pihak-pihak yang bertransaksi harus memenuhi kewajiban yang telah disepakati dan tidak boleh saling mengkhianati.
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا أَوْفُوا بِالْعُقُودِ أُحِلَّتْ لَكُمْ بَهِيمَةُ الْأَنْعَامِ إِلَّا مَا يُتْلَى عَلَيْكُمْ غَيْرَ مُحِلِّي الصَّيْدِ وَأَنْتُمْ حُرُمٌ إِنَّ اللَّهَ يَحْكُمُ مَا يُرِيدُ {المائدة:1}
Hai orang-orang yang beriman, penuhilah aqad-aqad itu. dihalalkan bagimu binatang ternak, kecuali yang akan dibacakan kepadamu. (yang demikian itu) dengan tidak menghalalkan berburu ketika kamu sedang mengerjakan haji. Sesungguhnya Allah menetapkan hukum-hukum menurut yang dikehendaki-Nya. (Al-Maidah:1) 
2. Syarat-syarat transaksi dirancang dan dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab, tidak menyimapang dari hukum syara’ dan adab sopan santun.
3. Setiap transaksi dilakukan secara sukarela, tanpa ada paksaan dari pihak manapun.
أَلَمْ تَرَ إِلَى الَّذِينَ يُزَكُّونَ أَنْفُسَهُمْ بَلِ اللَّهُ يُزَكِّي مَنْ يَشَاءُ وَلاَ يُظْلَمُونَ فَتِيلاَ {النّساء: 29}
Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu saling memakan harta sesamamu dengan jalan yang batil, kecuali dengan jalan perniagaan yang berlaku dengan suka sama-suka di antara kamu.
dan janganlah kamu membunuh dirimu; Sesungguhnya Allah adalah Maha Penyayang kepadamu.(Q.S. An-Nisa:29)
4. Setiap transaksi dilandasi niat yang baik dan ikhlas karena Allah, sehingga terhindar dari penipuan, kecurangan, dan penyelewengan.
“Nabi Muhammad SAW melarang jual beli yang mengandung unsur penipuan (HR. Muslim)
5. Adat kebiasaan atau ‘urf  yang tidak menyimpang dari syara’, boleh digunakan untuk menentukan batasan dalam transaksi.
العِبَادَةُ عَشْرَةٌ اَجْزَاءٍ تِسْعَةٌ مِنْهَا فِيْ طَلَبِ الْحَلاَلِ {رواه السيرطي}
“Ibadah itu terdiri dari sepuluh bagian,sembilan bagian daripadanya terdapat pada mencari rezki yang halal” (HR.As-Sayuti)
Penerapan Transaksi Ekonomi dalam Islam
  1. Jual Beli
a. Pengertian, Dasar Hukum, Hukum Jual Beli
Jual beli ialah persetujuan saling mengikat antara penjual (yakni pihak yang menyerahkan/menjual barang) dan pembeli (sebagai pihak yang membayar/membeli barang yang dijual).
            نَََهَى النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَنْ بَيْعُ الْغَرَرِ(رواه مسلم)
                        Artinya:
                        “Nabi Muhammad SAW telah melarang jual beli   yang mengandung unsur penipuan.”
Penerapan Transaksi Ekonomi dalam Islam
b. Rukun dan Syarat Jual Beli
Ø  Orang yang melakukan akad jual beli (penjual dan pembeli). Syaratnya:
§  Berakal
§  Balihg
§  Berhak menggunakan hartanya.
Ø  Sigat atau ucapan ijab dan kabul.
Ø  Barang yang diperjualbelikan.syaratnya:
§  Barang halal
§  Ada manfaatnya.
§  Barang ada di tempat, atau sudah tersedia ditempat lain.
§  Milik si penjual atau berada di bawah kekuasaannya.
§  Zat, bentuk, kadar dan sifatnya diketahui kedua pihak
Ø  Nilai barang yang dijual (berupa uang).
            Syaratnya:
v  Harga jual harus jelas jumlahnya
v  Nilai tukar barang dapat diserahkan pada saat transaksi.
v  Apabila transaksi dengan barter (Al-Muqayadah), naka tidak boleh dengan barang yang haram.
c. Khiyar
v      Khiyar adalah hak memilih bagi si penjual dan si pembeli untuk meneruskan jual-belinya atau membatalkan karena adanya sesuatu hal. Misal cacat pada barang.
v              Hukum Islam membolehkan hak khiyar, agar tidak ada penyesalan. Jika ada penyesalan dalam jual beli, maka sunah untuk membatalkan, dengan cara mengembalikan barang kepada penjual.
v  مَنْ اَقَالَ اَخَاهُ بَيْعًا اَقَالَ اللهُ عَثْرَتَهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ {رواه طبراني}
v  Barang siapa yang rela mencabut jual beli terhadap saudaranya, maka Allah pun akan mencabut kerugiannya dihari kiamat (HR. Thabrani)
d. Macam-macam Jual Beli
1). Jual beli yang sah (terpenuhi rukun dan   syaratnya)
2). Jual beli yang tidak sah (tidak terpenuhi rukun dan syaratnya)
            Contoh:
v  Jual beli sesuatu yang termasuk najis (bangkai, daging babi)
v  Jual beli air mani hewan ternak.
نَهَي النّبِيُّ صَلَّي اللهُ عَليْهِ وَسَلّمَ عَنْ عَسَبِ الْفَحْلِ {رواه البخاري}
    Rasulullah SAW telah melarang menjual mani hewan(HR. Bukhori)
v  Jual beli anak hewan yang masih berada dalam kandungan.
            اَنَّ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّي اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ نَهَي عَنْ بَيْعٍ حَبَلِ الَحَبْلَةِ {رواه البخاري و مسلم}
Bahwa Rasulullah SAW telah melarang menjual anak (hewan) yang masih berada dalam perut induknya
v  Jual beli yang mengandung kecurangan dan penipuan
3). Jual beli yang sah tetapi terlarang(fasid),
            terlarang karena:
v   Merugikan si penjual, pembeli, dan orang lain
v   Mempersulit peredaran barang
v   Merugikan kepentingan umum.
Contoh
Jual beli dengan maksud untuk ditimbun
لاَ يحْتَكِرُ اِلاَّ خَاطِئٌ {رواه مسلم}
Tidak akan menimbun barang kecuali orang yang salah atau durhaka (HR. Muslim) 
 4).Jual beli Najsyi
Yaitu menawar sesuatu barang dengan maksud untuk mempengaruhi orang lain agar mau membeli barang yang ditawarnya, sedangkan yang menawar barang tersebut adalah teman sipenjual.  
نَهَي النَّبِيُّ صَلَّي اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَنِ النَّجْشِ{رواه مسلم}
Rasulullah SAW melarang jual beli dengan cara najsyi. (HR. Bukhori dan Muslim)
5).Monopoli
Yaitu menimbun barang agar orang lain tidak membeli walaupun dengan melampaui harga pasaran. Rasulullah SAW melarang jual beli seperti ini, karena akan merugikan kepentingan umum.
 
Posted By : Okta Anggraini Zuhdi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar